5 Mei 2024

TRADISI TAHUNAN KABUPATEN WONOGIRI DALAM RANGKA HARI JADI WONOGIRI KE-281

Fisinews – Pemerintah Kabupaten Wonogiri dan mayarakat se-Kabupaten Wonogiri secara serempak memperingati HUT Wonogri yang ke-281. Perayaan ini diselenggarakan setiap tahunnya yang jatuh pada Kamis 19 Mei 2022 dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Bupati Wonogiri yaitu Bapak Joko Sutopo di area parkir baru Waduk Gajah Mungkur. Hal yang unik dalam memperingati HUT Wonogiri adalah memakai kebaya untuk wanita dan beskap untuk pria hal ini dilakukan dalam satu hari. Hal ini sudah menjadi budaya setiap tahunnya, tidak hanya memakai pakaian adat Jawa tapi juga Kabupaten Wonogiri mengadakan pameran yaitu ratusan bonsai yang berlokasi di Terminal Krisak Wonogiri (22/5/2022).

Pameran bonsai dibuka untuk umum oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Sekretariat Daerah Wonogiri Bapak Teguh Setiyono. Beliau membacakan sambutan dari Bupati Wonogiri yaitu Bapak Joko Sutopo, bahwa pameran ini dapat mengenalkan dan menguatkan bonsai sebagai seni dan hobi. Bahkan, bonsai juga bisa menjadi alternatif profesi yang jika ditekuni akan memberikan hasil luar biasa. Pameran juga dapat dijadikan sebagai ajang promosi sekaligus edukasi tentang bonsai. Hal ini berupaya mendorong agar penggemar bonsai dapat membuat sendiri bakal bonsai yakni dengan cara stek atau cangkok.

Reporter          : Ananda Dwi Handayani

Redaktur         : Mahendra Bayu Sejati

Tinggalkan Balasan

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
error

Suka dengan berita kami? Bagikan berita kami sekarang :)

Facebook2k
Twitter8k
Instagram9k
WhatsApp5k
Tiktok8000